Mie Juhi Yang Makin Terlupakan

in Satujiwalast month

Malam Teman Teman Semua

IMG_20240611_162551_680.jpg

Di hari selasa ini semestinya saya menulis #taco-tuesdays di komunitas FreeCompliments, tapi saya banting setiran dulu ke komunitas Satu Jiwa di sini. Material yang saya miliki sekarang adalah Mie Juhi, dan saya rasa pesan atau inti yang mau saya sampaikan mungkin lebih cocok bagi komunitas yang berbahasa Indonesia.

Semakin lama saya melihat semakin jarang orang jualan Mie Juhi. Eh sebentar, jangan-jangan saudara/i juga tidak tahu mie juhi itu apa.

Mie Juhi, atau Asinan Juhi, atau rujak juhi sebenarnya sama saja, itu asinan+rujak yang ada mie nya. Makanan ini salah satu makanan khas tradisional Betawi. Juhi sendiri sebenarnya bukan bahasa Betawi asli, tapi kata adopsi dari bahasa Tionghoa yang artinya Sotong. Prakteknya karena sotong mahal, kadang digantikan sama udang, bahkan mayoritas penjual sekarang pakainya krupuk ikan saja.

Jadi kalau yang belum pernah coba, bayangkan begini aja, ada gado-gado tapi pakai mie dan rasanya ada seafood-seafoodnya.

IMG_20240611_161823_649.jpg

Kalau dulu masih banyak abang-abang yang jualan Mie Juhi begini, tapi sekarang sudah jarang. Jaman now gini kan mainnya pake Ojol Delivery, tapi sayangnya yang jual juga dikit dan harganya kurang pantes. Beli di abang abang gini di Jakarta sekarang habisnya sekitar lima belas ribu satu piring. Kalau di Grabfood atau Gofood bisa dua puluhan lebih dan sama saja datangnya.

Ada beberapa pertimbangan postingan ini tidak saya publish di freecompliments langsung, tiga alasan utamanya adalah berikut:

  1. Saya lagi mengurangi posting streetfood lokal kita yang murah-murah, karena saya tidak mau memberikan image seolah-olah Indonesia ini hidup susah, makanan murah-murah karena di pinggir jalan ala kadarnya.
  2. Saya belum dapat kesempatan untuk mampir ke kedai atau restaurant yang memang jual Mie Juhinya mantap, dari sisi rasa dan juga presentasinya. Menurut saya hal-hal ini lebih menarik untuk dijadikan selling point postingan saya ke bahasa Inggris.
  3. Masyarakat kita sendiri sepertinya masih kurang familiar sama makanan ini

IMG_20240611_162539_576.jpg

Nah seperti yang saya sampaikan di atas tadi, bisa dilihat dari foto mie juhi yang saya beli dari abang tadi. Sekilas mirip gado-gado cuma pada mie juhi lebih dominan penampakan kerupuk kuning yang crunchy itu. Bahkan dulu ada temen saya yang suka mie juhi mikirnya juhi itu nama kerupuk kuning itu. Ntah kenapa mayoritas penjuala mie juhi sepakat memakai mie tersebut.

IMG_20240611_162636_596.jpg

Di dalamanya ada mie. Kalau beli rujak juhi, di dalamnya juga ada mie. Makanya namanya jadi tercampur aduk, tapi sebenarnya itu makanan yang sama. Kalau beli di abang-abang ini jangan terlalu berharap banyak, tidak ada ebi, sotong, ataupun seafood lainnya.

By the way, ini mie juhi ini dijual tidak dalam kondisi panas ya, cenderung dingin atau pada temperatur ruangan. Kondisi ini juga mungkin yang membuat makanan ini susah bersaing sama mie bakso atau bakwan baso malang, karena saat habis hujan, dua makanan ini meraja rela.

Ok mungkin obrolan mie juhi ini saya tutup sampai sini dulu, terima kasih ya sudah mampir. Kalau mau sharing silahkan tinggalkan komentar di bawah ini terutama kalau ada tempat yang layak rekomendasi untuk makan Mie Juhi ini ya.

hive divider - thepeakstudio.png

Terima kasih telah membaca tulisan saya yang apa adanya ini. Saya lebih banyak meluangkan waktu saya bermain gim di Hive Blockhain, dan berbagi cerita tentang gim dan permainan tersebut melalui tulisan-tulisan saya di sini. Jangan sungkan bertanya langsung ke saya bilamana ada yang mau ditanyakan dan mohon maaf kalau tulisan saya di sini ada yang menyinggung perasaan anda.

Tidak lupa saya berterima kasih kepada:

  • Canva : yang telah memberikan peralatan penyunting gambar secara gratis
  • Thepeakstudio : yang telah membuat gambar divider / pembatas yang keren di sini
    an

Posted Using InLeo Alpha

Sort:  

kayanay enak banget dah itu om. hehee

sebenarnya ane ga suka seh, tapi rasanya memang rada khas campuuran asinan ama gado-gado... !LOLZ

Why are rainbows always so cheerful?
Because they just got out of a prism.

Credit: reddit
@ekavieka, I sent you an $LOLZ on behalf of dewabrata

(2/8)
Farm LOLZ tokens when you Delegate Hive or Hive Tokens.
Click to delegate: 10 - 20 - 50 - 100 HP

Loading...

Mantap, mie Juhi... kayak modek rujak mie ya? sayang di tempat saya nggak ada yang jual, jadi belum tahu rasanya gimana.